Ketapang,kalbar |kibaunews.com–Kamis malam (29/8/2024) pukul 21.00 WIB, Alexander Wilyo dan Jamhuri Amir resmi mendaftar sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ketapang untuk periode 2024-2029 di Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Ketapang. Pendaftaran ini merupakan langkah awal menjelang Pemilu Serentak Indonesia yang dijadwalkan pada 27 November 2024.
Alexander Wilyo, yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, mengundurkan diri dari jabatannya menjelang penutupan masa pendaftaran untuk maju dalam kontestasi ini.
Sementara itu Jamhuri Amir, seorang politikus dari Partai Hanura, adalah anggota DPRD terpilih Provinsi Kalimantan Barat yang sebelumnya juga menjabat sebagai anggota DPRD Ketapang.
Deklarasi Calon Bupati dan Wakil Bupati Kayong Utara 2024, Romi Wijaya-Amru Chanwari : Fokus Perbaikan Infrastruktur dan Ekonomi Daerah
Pasangan Alexander dan Jamhuri, yang diusung oleh Partai Hanura, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), serta Partai Solidaritas Indonesia (PSI), merupakan pasangan calon ketiga yang mendaftar di KPUD Ketapang. Proses pendaftaran disambut meriah oleh ribuan simpatisan dan dimeriahkan dengan pertunjukan arak-arakan budaya. Pendaftaran berjalan lancar dan aman,serta tertib.
Dengan langkah ini, Alexander dan Jamhuri siap bersaing dalam kontestasi politik mendatang untuk memimpin Kabupaten Ketapang dalam lima tahun ke depan.
Editor :YH